Feng shui bintang terbang dihitung berdasar simbol angka yang berotasi setiap periode feng shui 20 tahun, tahun dan setiap bulan. Setiap angka tersebut mengunjungi denah rumah/ sektor berdasarkan rumusan feng shui bintang terbang pada setiap periode. Kalau sisi-sisi rumah dibagi tiga dan setiap kotak disebut sektor.



Dari contoh gambar di atas menunjukkan angka bintang 5 yellow (warna kuning) untuk periode tahunan, mengunjungi sektor Timur Laut ini berarti yang menempati sektor tersebut sebagai kamar akan bernasib buruk pada bidang ekonomi sepanjang tahun periode feng shui, lazimnya dari tahun Imlek ke tahun Imlek berikutnya. Serta rumah dengan pintu utama menghadap arah Timur Laut tidak beruntung dan penghuninya susah rezeki. Bukan hanya itu, berbagai kesusahan dan kesialan akan menimpa penghuni rumah. Perhatikan gambar dan untuk bulanan mengunjungi sektor Selatan.
Angka bintang #5 atau 5 yellow membawa hampir semua bahaya dan disebut juga sebagai angka bintang Rugi Total. Hal paling utama yang dipengaruhi adalah urusan ekonomi atau rezeki. Kunjungan angka bintang 5 yellow sanggup meruntuhkan kerajaan ekonomi sebesar apapun. Oleh karenanya perusahaan-perusahaan di Asia pastilah memiliki seorang master bahkan grandmaster feng shui yang selalu menghitung pola dari angka-angka ini jauh hari sebelum periode masa 20 tahun, tahun dan bulan agar perusahaan selalu beruntung.

 


 
Pengobatan Periode 20 Tahun

Untuk mengobati angka bintang 5 yellow ada beberapa yang dipraktekkan oleh praktisi. Pada periode 20 tahun yang berakhir pada tahun 2024, 5 yellow menempati sektor Barat Daya (pakai kompas untuk menentukan). Kalau masih ada halaman buatlah kolam air terjun, air terjun memiliki 6 tingkat kucuran air. Kolam harus menggali tanah. Kemudian isilah dengan ikan; 8 warna merah dan 1 hitam, kalau ada yang mati lekas diganti dengan yang baru sampai semuanya hidup. Kolam ikan di Barat Daya sekaligus sebagai aktifasi untuk Indirect Spirit yang menciptakan energi rezeki yang besar. Kalau kebetulan sektor Barat Daya adalah juga lokasi pintu utama rumah menghadap maka letakkan kolam di sebelah kiri pintu utama (dari dalam melihat ke luar), kalau berada di kanan akan menimbulkan perselingkuhan bagi penghuni rumah yang sudah berkeluarga. Kalau tidak ada halaman maka pengobatan boleh di kamar atau ruangan dengan memajang kotak kosong dan simbol Pagoda 5 Elemen di atasnya. Isilah pagoda 5 elemen dengan tanah yang diambil dari pusat sektor. Atau boleh diisi dari sisa pembakaran hio/ dupa.
 

Pengobatan Untuk Periode Tahunan dan Bulanan

Cara memperlakukan angka bintang 5 yellow adalah dengan menghindari keributan. Kalau kebetulan perangkat audio dan tv ada di sektor kunjungan angka bintang ini, maka pindahkanlah ke sektor lain. Simbol untuk tahunan adalah Pagoda 5 elemen dan biarkan sepanjang tahun berada di sektor kunjungan 5 yellow. Untuk tahun depannya bisa dipakai lagi dengan mencuci bersih dan tanah diganti dengan yang baru. Untuk bulanan kalau ada ruang penting dan sering menghabiskan waktu di ruangan tersebut maka pengobatan tahunan diperlukan. Kalau itu hanyalah ruang gudang yang jarang dikunjungi maka bolehlah tidak diobati dengan simbol. Untuk pengobatan bulanan tetap dilakukan agar terhindar dari nasib Rugi Total. Terlebih angka bintang ini mengunjungi pintu utama rumah, ruang tidur, ruang kerja dan ruang penting lainnya.

Pengobatan Untuk Shio

Setiap sektor adalah juga lokasi dari masing-masing shio. Perhatikan selalu bagan angka bintang terbang bulanan yang disajikan setiap bulan. Pada contoh gambar di atas shio Kuda kena infeksi angka bintang 5 yellow. Maka yang perlu dilakukan untuk mengurangi efek buruk adalah dengan membawa simbol Pagoda 5 elemen di dalam tas pada aktivitas sehari-hari. Pada bulan berikutnya yang tidak kena angka bintang ini, letakkan simbol di tempat tertutup dan buang tanah agar tidak bekerja sebagai simbol pengobatan. Untuk praktek shio ikuti gerakan bintang setiap bulannya. Hal terpenting adalah dengan meningkatkan nasib langit yaitu dengan mendekatkan diri pada aspek Ilahi dengan banyak sembahyang dan berdo’a serta bersedekah. Juga dalam praktek ada yang membeli burung dalam sangkar kemudian melepasnya ke alam bebas.

Demikianlah mengapa peruntungan selalu berbeda setiap waktu, karena salah satunya adalah karena keberadaan dari angka bintang ini.

Website: www.wariga.com

Ramalan Shio Babi 2019
Ramalan Shio Babi 2019

Sifat chi shio Babi, dan bagi shio Babi sendiri adalah keadaan yang menguntungkan. Jangkauannya bisa mencapai langit dan kalau sukses bisa setinggi-tingginya. Namun hal ini untuk shio Babi pria yang lebih beruntung. Hal-hal bagus dan menyenangkan ker [ ... ]

Manfaat Pohon Kamboja Dalam Praktik Feng Shui
Manfaat Pohon Kamboja Dalam Praktik Feng Shui

Pohon bunga Kamboja/ Jepun, di Bali ditanam di rumah,  pura, dll.. Jepun adalah penarik/ menciptakan chi dan memurnikan chi buruk yang ada di lingkungan. Untuk di perumahan Jepun Cendana (bunga kekuningan) baiknya di Timur/ Tenggara. Timur dalam atr [ ... ]

Pengaruh Periode Feng Shui Pada Rezeki
Pengaruh Periode Feng Shui Pada Rezeki

Periode feng shui adalah kurun waktu suatu energi bekerja pada suatu tempat dan juga shio. Energi tersebut dikodekan dengan menggunakan angka-angka yang ditemukan pada seekor kura-kura pada lebih dari 5000 tahun yang lalu oleh Kaisar Kuning. Pada saa [ ... ]

Meningkatkan Karier
Meningkatkan Karier

Kenapa ada orang begitu gampangnya mempunyai karir yang terus menanjak seperti nggak masuk akal. Apakah ini sebenarnya kebetulan saja karena orang tersebut memang layak mendapatkannya soalnya orang tersebut pintar. Namun tidak sedikit kejadian orang  [ ... ]

Other Articles

Simbol Tiga Koin Rezeki

Newsletter

Daftarkan email anda untuk mendapatkan update terkini dan artikel penting dari situs kami. Alamat email hanya digunakan untuk pengiriman newsletter saja.

Nama:
E-mail: