Praktek Feng Shui di samping membicarakan tata letak. praktek awal adalah penerapan simbol-simbol Feng Shui. Artikel ini memberi pengetahuan mengenai praktiksimbol untuk meningkatkan rezeki.

Kodok Kakitiga
Adalah simbol paling umum untuk menarik Chi rezeki uang masuk ke dalam rumah. Dipercaya oleh praktisi seluruh dunia bahwa memiliki beberapa simbol kodok akan meningkatkan rezeki rumah. Awal praktik saya sebagai master indofengshui.com adalah mempraktekkan simbol ini. Mulanya tidak bekerja baik selama beberapa bulan. Ketika ada kesempatan ke Singapura. saya masuk ke toko asesoris Feng Shui. Nah mengapa simbol tidak bekerja? Karena saya memajangnya begitu saja di ruang duduk.

Waktu itu saya kos dua kamar. yang satu untuk ruang serbaguna mulai dari masak nasi sampai untuk ruang menerima tamu. Saya bingung ruang yang mana saya pakai untuk memajang simbol kodok ini. Akhirnya saya membeli simbol lagi setelah di Singapura itu hingga memiliki dua simbol yang satu untuk ruang tidur yang satu untuk ruang serbaguna.

 Tetapi yang paling penting sebenarnya adalah cara memajangnya. Yaitu diagonal ke pintu utama. Jelek sedikit kelihatannya tapi untuk urusan rezeki mau bagaimana lagi. Setelah memajang dengan benar. dan tersugesti baik maka pelan-pelan banyak mendapat job-job yang menggelembungkan tabungan. Waktu itu tahun 1993 usaha waktu itu sablon dan percetakan kecil-kecilan.


Adapun cara memajang simbol kodok kaki tiga adalah diagonal ke pintu. Yang paling penting adalah ruang tamu. Kalau dulu karena belum punya rumah yang ada ruang tamu ya pajangnya terpaksa dua.

Silakan berkunjung ke Toko resmi indofengshui.com di Galeri kbcbali.com yang menyediakan simbol-simbol feng shui dan juga produk spiritual. Kunjungi toko online di www.wariga.com

Galeri kbcbali.com menyediakan berbagai simbol Feng Shui. Spiritual dan berbagai perhiasan.

Lokasi sektor anggota keluarga
Lokasi sektor anggota keluarga

AYAH ? BARAT LAUT Mewakili arah penting di rumah. karena perlambang kekuatan. pencari nafkah utama. status rumah tangga. Apabila sudut barat laut di rumah hilang. ini pertanda kepala keluarga yang lemah. kurang makmur karena tak ada penghasilan dari  [ ... ]

Apakah Feng Shui Bisa Mengatasi Krisis Global?
Apakah Feng Shui Bisa Mengatasi Krisis Global?

Dalam prediksi tahun 2008 indofengshui mengungkapkan bahwa pasar modal akan ramai. Namun diluar dugaan bahwa ini akan pula memicu krisis global. Menumbangkan banyak usaha dari atas sampai bawah yang mana dalam prediksi diungkapkan bahwa hanya akan me [ ... ]

Chi
Chi

Dalam mempraktekkan feng shui hendaknya punya pengertian mendasar tentang energi yang sering kita dengar sebagai ‘Chi’. Seng Chi adalah energi yang baik sedang Shar Chi adalah energi yang buruk dan harus dihindari.
Dalam tradisi lain energi sel [ ... ]

Faktor penghambat keberuntungan
Faktor penghambat keberuntungan

Ilmu feng shui memang memberi banyak jalan dan cara mencapai sesuatu keinginan. Begitu banyak teori yang bagi kalangan praktisi pemula merupakan penyebab kefrustasian yang mengakibatkan ketidak berhasilan menerapkan feng shui. Karena merasa sudah men [ ... ]

Other Articles