Siklus 5 Unsur

Setiap tanggal lahir membawa satu unsur pada tanggal lahir tersebut seperti unsur; Kayu, Api, Tanah, Logam dan Air.  Praktek Feng Shui mengharuskan pemahaman yang baik pada siklus 5 unsur. Dengan pemahaman hubungan 5 unsur ini banyak rahasia Feng Shui terkuak untuk menciptakan berbagai keberuntungan. Salah satunya adalah untuk menentukan bidang pekerjaan yang paling cocok agar mencapai sukses materi atau rezeki.

Cek Shio untuk mengetahui Unsur Anda

Siklus 5 Unsur 


Unsur Kayu

Orang yang mempunyai unsur kelahiran Kayu hendaknya lebih banyak memakai pakaian warna hitam dan biru karena warna tersebut adalah simbol unsur Air. Pada siklus 5 unsur, Air menghasilkan Kayu maka orang yang mempunyai unsur kelahiran Kayu akan lebih beruntung memakai warna tersebut dalam keseharian sebab secara energi memiliki sifat bertumbuh. Sementara itu harus menghindari pakaian dominasi putih, abu-abu atau kuning emas karena warna tersebut adalah simbol unsur Logam. Logam akan menghancurkan kayu. Juga harus menghindari penggunaan warna merah sebab simbol dari Api dan memiliki siklus melemahkan unsur Kayu.

Pengaruh dosis dalam praktek unsur:

Logam kecil misalnya adalah perabotan pertukangan, dalam hal ini Logam kecil justru membentuk Kayu menjadi furnitur seperti meja sehingga dalam siklus unsur menjadi tidak menghancurkan unsur Kayu akan tetapi membentuk kayu menjadi sesuatu yang berguna. Dan orang dengan kelahiran dengan unsur Kayu bisa meraih sukses dalam bisnis Logam kecil seperti Perhiasan emas, perak, dll., karena memiliki hubungan unsur membentuk Kayu menjadi berguna. Namun tidak akan sukses dengan bisnis mobil, besi bahan bangunan, bisnis besi baja atau karier di pabrik baja, dll.

Ia juga akan sukses sampai tahap tertentu di bisnis air mineral. Semakin besar bisnis air, maka unsur Air menjadi semakin besar sehingga diandaikan potongan kayu yang terombang-ambing di laut lepas. Dalam konteks ini bisnis air tidak lagi membawa sukses. Artinya seorang dengan unsur lahir Kayu tidak bisa sukses dengan bisnis yang berhubungan dengan laut seperti bisnis transportasi kapal.

Orang dengan unsur lahir Kayu bisa juga mencapai sukses di bisnis restoran yang melibatkan unsur Api sebab restoran menggunakan Api kecil. Kayu menjadi berguna seperti Api unggun yang membuat kayu menjadi berguna. Bisnis lain untuk unsur Kayu yang bisa menuai sukses di antaranya: Penulis dan media massa, toko buku dan kertas, pendidikan, musisi, dll.

Unsur Api
Api di dalam feng shui keberadaannya dihasilkan unsur Kayu. Hubungannya dengan unsur lahir misalnya; Orang dengan unsur lahir Api akan lebih meningkatkan keberuntungannya apabila lebih banyak dalam kesehariannya menggunakan warna Hijau karena warna tersebut adalah simbol dari unsur Kayu. Menghindari warna Hitam dan warna Biru sebab warna-warna tersebut adalah simbol dari unsur Air sebab Air akan menghancurkan Api, atau Api menjadi mati. Warna netral adalah Merah simbol dari unsur Api.

Pengaruh dosis dalam praktek unsur:

Air kecil seperti air mineral, air dalam teko yang dipanaskan, dll., dianggap unsur Air kecil. Air kecil dalam hal ini justru memposisikan unsur Api menjadi berguna sebab bisa mendayagunakan air menjadi segelas kopi, teh dan berbagai minuman (air panas untuk membuat secangkir aau segelas minuman). Sehingga dalam siklus unsur Air kecil tidak menghancurkan unsur Api akan tetapi menjadikan unsur Api sesuatu yang berguna.

Orang dengan kelahiran unsur Api bisa menuai sukses apabila berbisnis restoran sebab menjadikan api menjadi sangat berguna. Namun yang paling membuat kelahiran unsur Api sukses adalah pada bisnis-bisnis yang berhubungan dengan Api seperti; lampu, laser, bahan peledak, dll. Bisnis lain yang berhubungan dan bisa sukses; pom bensin, komputer dan media internet serta optik.

Unsur Tanah

Tanah di dalam feng shui keberadaannya dihasilkan unsur Api. Hubungannya dengan unsur lahir misalnya; Orang dengan unsur lahir Tanah akan lebih meningkat nasib mujurnya apabila lebih banyak dalam kesehariannya menggunakan warna Merah karena warna tersebut adalah simbol dari unsur Api. Sebab Tanah dihasilkan oleh unsur Api. Menghindari warna Hijau sebab warna tersebut adalah simbol dari unsur Kayu sebab Kayu akan menghancurkan unsur Tanah. Warna netral adalah cokelat simbol dari unsur Tanah.

Pengaruh dosis dalam praktek unsur:

Kayu kecil seperti furnitur; kursi, meja, rak yang terbuat dari Kayu adalah tergolong Kayu Kecil, dll., justru memposisikan unsur Tanah menjadi berguna. Jadi bisnis yang berhubungan dengan Kayu kecil akan membuat orang dengan kelahiran unsur Tanah bisa menuai sukses.

Yang paling membuat kelahiran unsur Tanah sukses adalah pada bisnis-bisnis yang berhubungan dengan Kayu dan hasil alam. Bisnis yang berhubungan dengan tanah dan Property bisa mencapai sukses spektakuler. Bisnis lain yang bisa membuat kelahiran unsur Kayu sukses adalah; Konsultan, Hotel, Perkebunan dan Usaha batu permata/ akik.

Bag of Gold
 
Unsur Logam

Logam di dalam feng shui keberadaannya dihasilkan unsur Tanah. Hubungannya dengan unsur lahir misalnya; Orang dengan unsur lahir Logam akan lebih meningkatkan keberuntungannya apabila lebih banyak dalam kesehariannya menggunakan warna Coklat karena warna tersebut adalah simbol dari unsur Tanah. Logam dihasilkan oleh Tanah. Menghindari warna Merah sebab warna tersebut adalah simbol dari unsur Api sebab Api akan menghancurkan unsur Logam. Warna netral adalah putih dan kuning simbol dari unsur Logam.

Pengaruh dosis dalam praktek unsur:

Api kecil seperti; alat las dan api kompor tergolong Api kecil akan memposisikan unsur Logam menjadi berguna. Jadi bisnis yang berhubungan dengan Api kecil akan membuat orang dengan kelahiran unsur Logam bisa menuai sukses, yaitu usaha las dan restoran.
Namun yang paling membuat kelahiran unsur Logam sukses adalah pada bisnis-bisnis yang berhubungan dengan Logam itu sendiri seperti misalnya; bisnis besi baja, mobil, elektronik, dll. Bisnis lain yang bisa membuat kelahiran unsur Logam sukses adalah; Lawyer, Perbankan dan Perhiasan dari logam.

Unsur Air

Air di dalam feng shui keberadaannya dihasilkan unsur Logam. Hubungannya dengan unsur lahir misalnya; Orang dengan unsur lahir Air akan lebih meningkatkan keberuntungannya apabila lebih banyak dalam kesehariannya menggunakan warna Putih dan Kuning karena warna tersebut adalah simbol dari unsur Logam. Air dihasilkan oleh Logam. Menghindari warna Cokelat sebab warna tersebut adalah simbol dari unsur Tanah sebab Tanah akan menghancurkan unsur Air. Warna netral adalah hitam dan biru simbol dari unsur Air.

Pengaruh dosis dalam praktek unsur:

Akan tetapi Tanah kecil seperti gerabah, tanaman dalam polibag tergolong Tanah kecil akan memposisikan unsur Air menjadi berguna. Jadi bisnis yang berhubungan dengan Tanah kecil akan membuat orang dengan kelahiran unsur Air bisa menuai sukses.

Namun yang paling membuat kelahiran unsur Logam sukses adalah pada bisnis-bisnis yang berhubungan dengan Air itu sendiri seperti misalnya; Seafood, Perikanan dan transportasi air. Bisnis lain yang bisa membuat kelahiran unsur Air sukses adalah; Marketing, Ekspor Impor, produsen air mineral dan yang berhubungan dengan likuid seperti minuman, parfum, dll.

Dalam Praktek

Jadi biasakan diri Anda dengan siklus 5 unsur dan berbagai hubungan antar unsur sehingga setiap studi kasus dapat selalu menjadi keseimbangan atau memiliki hubungan menghasilkan untuk mendapat sifat bertumbuh. Setiap aktivitas selalu menghubung-hubungkan dengan keberadaan 5 unsur ini, seperti warna rumah kalau Anda adalah kepala keluarga. Warna mobil, warna yang sesuai untuk anak-anak agar memiliki energi yang bertumbuh.

Warna-warna sekunder, seperti paduan dari dua warna atau beberapa warna akan menjadi warna yang netral seperti lavender atau ungu atau oranye (walau oranye cenderung warna Api tapi menyimbolkan keberhasilan). Abu-abu merupakan warna untuk unsur Logam yang tidak cocok dengn unsur Kayu. Pink adalah warna asmara yang masih cocok untuk semua unsur kelahiran.

Masih banyak yang harus dicari tahu dan tetaplah bersama indofengshui karena akan ada artikel yang berguna untuk kehidupan manusia agar selalu dalam keadaan yang layak dan makmur.

TIPS #2 Arti Angka Bintang & Pengaruhnya Pada Shio

DEAR MEMBER, TONTON DAN  JANGAN LUPA SUBSCRIBE.   Cek Angka Bintang berapa mengunjungi bagan shio Anda selama 20 tahun. Lihat angka pusat 8 itu artinya Periode 8. Lihat arti angka dibawah, itulah yang Anda alami dalam kurun waktu 20 tahun.

Pernikahan, Tips Minang Istri, Dimensi Dewa
Pernikahan, Tips Minang Istri, Dimensi Dewa

Ini kisah Master sendiri saat akan pinangan istri. Ada suatu keresahan bagi seseorang saat akan menikah. Apakah pernikahan bisa langgeng, ada rezeki dan bisa berketurunan?.

Semua itu menjadi pertanyaan yang sangat penting mengingat sejarah keluarga da [ ... ]

MENYAMBUT DEWA REZEKI 22 JANUARI 2023
MENYAMBUT DEWA REZEKI 22 JANUARI 2023

DEAR MEMBER INDO FENG SHUI, Pusat sektor membawa membawa rezeki dan kejatuhan. TERIMAKASIH, MASTER Perhatikan pusat sektor bisa mebawa kekayaan juga membawa kerusakan. Silakan cek bahayanya...

Ramalan Shio Kambing 2019
Ramalan Shio Kambing 2019

Shio Kambing pada tahun ini merasa cukup tenang dan chi yang mengitari tubuhnya adalah chi yang membawa kesuksesan yang langgeng. Ia akan mengerti tugasnya dan menyelesaikannya dengan perasaan adil. Kambing yang jarang perhitungan dan tidak takut ber [ ... ]

Other Articles

Newsletter

Daftarkan email anda untuk mendapatkan update terkini dan artikel penting dari situs kami. Alamat email hanya digunakan untuk pengiriman newsletter saja.

Nama:
E-mail: