Banyak member bertanya kenapa hasil perhitungan KUA dari indofengshui.com berbeda dengan hasil perhitungan dari teori beberapa buku dan website lain.

salah menghitung KUAPersonal feng shui dipraktekkan dengan cara menghitung KUA yang mana dasar perhitungan adalah dari tanggal lahir. Dari KUA akan didapatkan 4 arah baik dan 4 arah buruk. Lihat materi Manfaat Feng Shui untuk gambaran umum. Kalau dalam menentukan KUA keliru maka bukan rejeki berlimpah yang dapat diraih tetapi justru arah buruk yang menyebabkan kemalangan dan keterpurukan adalah akibatnya. Jadi ini penting bagi member dan pengunjung agar berhati-hati memutuskan sumber perhitungan KUA.

Dalam menghitung KUA ada 2 cara yaitu:

  1. Dengan rumus. (Umumnya perhitungan berdasar kalender Matahari. yaitu kalender yang digunakan umum secara Internasional).
  2. Mengikuti tanggal awal dan akhir tahun Imlek. (Indofengshui menggunakan tabel dari tanggal awal dan akhir tahun Imlek sesuai dengan kalender Bulan).


Contoh:

Seseorang lahir tanggal 4 April 1966. Menurut rumus maka orang ini akan mempunyai KUA:

Menghitung KUA dengan Rumus:

Jumlahkan 2 digit terakhir dari tahun kelahiran.
6 + 6 = 12 ⇒ 1 + 2 = 3 (hasil akhir sampai ke 1 digit)
10 - 3 = 7
KUA orang tersebut adalah 7 kalau dia adalah pria.
Angka 10 adalah angka yang harus dikurangkan dari hasil akhir perhitungan tahun lahir pria. Sedangkan kalau dia adalah seorang wanita maka hasil akhir dari perhitungan tahun lahir ditambahkan dengan angka 5. maka:
3 + 5 = 8
KUA orang tersebut adalah 8 kalau dia adalah wanita.

Menurut penentuan KUA yang dihitung dengan rumus berarti setiap orang yang lahir dari tanggal 1 Januari 1966 sampai dengan tanggal 31 Desember 1966 adalah mempunyai KUA seperti dari hasil perhitungan tersebut di atas.

Menentukan KUA dari tanggal awal dan akhir tahun Imlek:
Feng Shui dari aslinya selalu merujuk dari Tahun Imlek. Tetapi dalam praktek sekarang dikonversi ke penanggalan Matahari. Sebenarnya rumus tidak salah asal tahu membatasi tanggal awal dan akhir penanggalan Bulan.

Contoh berikut menunjukkan untuk tanggal-tanggal tertentu. biasanya yang lahir antara bulan Januari - Februari bisa mengalami perbedaan hasil perhitungan KUA. Dari tabel hampir selama 1 abad. tahun Imlek terjadi pada bulan-bulan Januari dan Februari sesuai dengan penanggalan Matahari.

Mengacu dari contoh tanggal lahir tersebut di atas. tabel Konversi menunjukkan bahwa seseorang yang lahir pada tanggal: 2 Februari 1965 s/d 20 Januari 1966 mempunyai KUA=8

Jadi bagi orang yang lahir antara tanggal 1 Januari s/d 20 Januari 1966 akan mempunyai KUA yang salah kalau ditentukan berdasarkan rumus.

Semoga dengan penjelasan tersebut di atas alasan mengapa banyak member bingung kenapa hasil pencarian KUA indofengshui berbeda dengan banyak buku dan website lain. Pencarian KUA indofengshui.com adalah database tabel konversi dan bukan dari rumus seperti pada contoh di atas. Tabel tersebut sudah diimplementasikan sejak belasan tahun dan terbukti telah menolong banyak orang menjadi sukses.

karir nggak naik-naikKenapa ada orang begitu gampangnya mempunyai karir yang terus menanjak seperti nggak masuk akal. Apakah ini sebenarnya kebetulan saja karena orang tersebut memang layak mendapatkannya soalnya orang tersebut pintar. Namun tidak sedikit kejadian orang orang tidak pintar menurut anggapan kita malah mempunyai karir yang bagus dan juga banyak orang pintar tidak dapat mempunyai karir yang bagus.


Dalam feng shui utara adalah mewakili karir dan bisnis. Atribut 8 sektor sudah menjelaskan bahwa keseimbangan sektor utara akan sangat membantu untuk mencapai karir yang baik dan maksimal.

Tetapi ternyata utara adalah salah satu sektor kemalangan dari KUA pribadi. Pertanyaannya apakah utara boleh diaktifasi?

Dalam personal feng shui. sektor kemalangan adalah harus dihindari untuk ruang yang penting bagi kepala keluarga. Karena atribut sektor utara salah satunya karir maka aktifasi tidak diperlukan akan tetapi menjaga keseimbangan sektor tetap diperlukan. Silahkan baca sektor utara pada atribut 8 sektor untuk menjaga keseimbangan.

Setelah keseimbangan sektor utara dapat dicapai maka satu hal penting yang harus dilakukan adalah melakukan aktifasi yang benar pada sektor keberuntungan yaitu Fu Wei atau sektor pertumbuhan. Sektor Fu Wei adalah sektor pertumbuhan pribadi dari KUA individu yang dihitung. Aktifasi yang diperlukan adalah sesuai dengan atribut 8 sektor tersebut.

Materi ini menjelaskan pemakaian materi gabungan atau bertingkat yaitu atribut 8 sektor. personal feng shui dan feng shui bintang terbang. Dan karena adanya Feng Shui dimensi waktu atau bintang terbang ini maka untuk periode tertentu misalnya tahunan. kalau pada periode tertentu tersebut sektor Fu Wei atau keberuntungan lainnya terinfeksi bintang buruk maka untuk waktu tersebut aktifasi jangan dilakukan karena bisa berakibat buruk.

IGSYCDalam prediksi tahun 2008 indofengshui mengungkapkan bahwa pasar modal akan ramai. Namun diluar dugaan bahwa ini akan pula memicu krisis global. Menumbangkan banyak usaha dari atas sampai bawah yang mana dalam prediksi diungkapkan bahwa hanya akan menimpa perusahaan menengah ke bawah.


Dalam konsep peramalan dengan feng shui selalu melibatkan 5 unsur yaitu unsur air. tanah. api. kayu dan logam serta sifat asli shio yang menaungi periode yang diramal. Pada tahun 2008 adalah tahun tikus dan dominasi unsur adalah air dan tanah. Kedua unsur ini dalam siklus unsur merupakan unsur konflik. Muncul bersamaan dengan sifat tikus yang dalam pandangan bisa dianggap dekat dengan dunia bisnis maka peramalan bisa difokuskan kepada masalah bisnis. Air ganda pada tahun 2008 mengesankan bisnis ramai. Air yang terjadi tahun ini adalah bersifat non riil sehingga dalam prediksi. pada era ini. pasar bursa adalah idiom yang tepat. Maka keruntuhan pasar saham mengalami kehancuran. Sekali lagi feng shui telah meramal ini pada tahun tikus. Apakah anekdot tikus-tikus kantor ikut ambil bagian?

Air ganda juga memunculkan karya tulis yang menghebohkan. Di internasional muncul buku ‘The Secret’ dan di Indonesia heboh dengan ‘Laskar Pelangi’. Dan banyak sekali teknologi komunikasi yang muncul dan memberi kemudahan kepada umat manusia.

Feng shui telah mendeteksi kemungkinan terjadinya masalah. Apakah feng shui juga mempunyai solusi untuk menghindari krisis?

pusingPertanyaan ini kerap ditanyakan oleh member. kerabat dan beberapa praktisi feng shui dari berbagai kalangan. Dalam praktek feng shui tingkat lanjut ada teori feng shui bintang terbang. Feng shui ini diupdate setiap tahun dan bulanan. Indofengshui telah menyajikan ini rutin dan merupakan dasar praktek yang mesti diikuti minimal setiap tahunnya agar terhindar dari keadaan yang paling sulit.

masalah atap miringDalam bangunan modern banyak ditemui bahwa sebuah rumah dibangun dengan atap miring yang diekpos. Kamar dengan atap miring akan membawa dampak ketidak stabilan emosi kepada penghuni kamar tesebut. Dan tidak bagus kalau kamar seperti ini dihuni oleh anak usia pertumbuhan.


Untuk mengatasi keadaan rumah dengan atap miring adalah dengan mendekorasi plafon dengan pita kertas yang digantungkan pada plafon dari ujung rendah ke ujung tinggi. Ini bermaksud untuk membuat ujung plafon yang rendah tumbuh ke atas. Pengobatan feng shui dengan cara ini cukup membantu mengatasi masalah-masalah tersebut.

Demikian halnya juga lantai rumah yang mempunyai beda level lantai pada lantai yang sama misalnya lantai I. Ini akan membawa pengaruh gangguan pada sistem metabolisme tubuh seperti darah tinggi. diabetes. cepat lelah. dll. Untuk mengatasi keadaan ini adalah dengan meletakkan pas bunga pada level lantai yang lebih rendah dengan maksud memproyeksikan lantai yang sedang tumbuh. Ini dianggap memposisikan lantai yang lebih rendah menjadi sama dengan lantai yang lebih tinggi.

Perhatikanlah pengaturan warna pita dan warna pot agar sesuai dengan sektor yang bersangkutan. Lihat materi atribut 8 sektor untuk ini. Juga jangan meletakkan pot tanaman hidup pada ruang tidur dan ruang tertutup.

Praktek Inner Feng Shui

Iklan PositifDalam dunia sekarang motifasi positif selalu digembar-gemborkan untuk menstimulasi motifasi ke arah lebih baik. kreatif dan positif. Ribuan seminar telah digeber oleh beberapa event organizer namun yang hadir tidak setara dengan jumlah masyarakat Indonesia. Tidak cukup untuk memperbaiki cara berpikir secara massal. padahal propaganda negatif ada di mana-mana dan merugikan cara berpikir manusia dari kecil hingga dewasa. Praktek Inner Feng Shui adalah penunjang dan alternatif mencapai keberuntungan dengan berpikir positif. Salah satunya. bergaulah dengan orang kaya sehingga anda ketularan kaya. Bagi pasutri yang belum punya anak adopsilah seorang anak agar tahu rasanya punya anak. Bukankah ini rahasia alam yang sering terdengar di semua tingkat kehidupan?

Apakah kata-kata ini berarti bagi anda?

Sejauh mana praktek ini berhasil? Kenapa orang kaya bertambah kaya? Ya karena orang kaya selalu berpikir mengembangkan usaha dan ingin meraup lebih banyak lagi rupiah. Otak mereka sudah kepalang berisi uang dan uang! Maka uanglah yang mengalir dalam kehidupan mereka. Sebagai kebalikan orang miskin selalu berpikir kekurangan uang dan makanan. ya itu yang mereka dapatkan. Orang menengah berkutat dengan kredit. cicilan dan hutang. Maka hutanglah yang terjadi hampir di sepanjang hidupnya. mungkin nggak pernah merasa miskin tapi selalu merasa kekurangan uang.

Iklan negatif

Mengacu pada sedikt penjelasan di atas. bukankah setiap kata dalam kalimat apa saja mengendap ke dalam pikiran manusia sehingga pepatah kuno: “Manusia adalah apa yang dipikirkannya”. sungguh pepatah rahasia yang dianggap angin lalu?. Cobalah teliti pemikiran-pemikiran negatif dan buruk anda di masa-masa lalu. dan ingat berapa persen tingkat kejadian yang menjadi kenyataan dari proses berpikir buruk tersebut. Sekarang ingat pemikiran-pemikiran positif anda berapa persen memang menjadi kenyataan. Bandingkan persentasenya. Anda menganggap kejadian buruk tersebut adalah sesuatu yang sial menimpa anda. Ini memberi citra yang negatif dan bahkan menjadi semacam sistem default bagi pikiran anda. Sedangkan kejadian positif anda anggap sebagai sesuatu yang kebetulan. Padahal itulah fakta yang harus dipertimbangkan sebagai metode atau cara mendapatkan keberuntungan.

Sesuai gambaran tadi. ada banyak iklan yang berbahasa buruk dan berpengaruh buruk serta menakut-nakuti. Misalnya: “Awas di sini sering terjadi kecelakaan”. “ Merokok dapat merugikan kesehatan …”. Praktisi Inner Feng Shui harus memblok kalimat-kalimat ini sehingga citra buruk tidak melekat dalam pikiran. Sebagai contoh pada “awas di sini sering terjadi kecelakaan’. anda blok dengan: “Saya pengendara tertib pasti selamat!”.

Sumber iklan bisa dari visual dan audio termasuk dalam percakapan sehari-hari. Jadi sebisanya bloklah kata-kata negatif dengan arti kata yang lebih positif. Beripikirlah selalu positif sehingga hari-hari anda dipenuhi nuansa positif.

Untuk lebih meningkatkan dan membuktikan cara berpikir positif atau membuktikan pepatah kuno “manusia adalah apa yang dipikirkannya” bacalah materi membuktikan Inner Feng Shui.

Maneki Neko
Maneki Neko

Kenal dengan si manis dari Jepang ini? Ya. namanya Maneki Neko. Lalu kenapa banyak toko yang memajangnya?
Ceritanya begini. pada jaman dahulu di Jepang ada seorang biksu berteman dengan kucing. berdiam di sebuah Wihara. Mereka berteman sangat akrab [ ... ]

Direct Spirit dan Indirect Spirit, Pintu Rezeki, K...
Direct Spirit dan Indirect Spirit, Pintu Rezeki, Kesehatan dan mengundang Big Money

Kita sekarang berada pada periode feng shui 8 yang akan berakhir tanggal 4 Februari 2024. Periode 8 yang dilambangkan dengan Infinity, seperti pada simbol Naga Mutiara Figure 8 - Infinity.
Setiap periode selalu memiliki sektor yang disebut Direct Spir [ ... ]

Feng Shui dan Astrologi
Feng Shui dan Astrologi

Sisi baik pengaruh astrologi Dari naskah astrologi feng shui. dari para praktisi astrologi dan biksu yang pernah ditemui mengatakan bahwa mudah untuk mencapai kekayaan apabila bisa menyatukan shio-shio yang termasuk serangkai.

Dalam perjalanan mengg [ ... ]

Feng Shui Untuk Inspirasi Designer
Feng Shui Untuk Inspirasi Designer

Feng Shui menamakan rumah ini Rumah Air. Lokasi yang tepat adalah di utara jalan. Disebut rumah air karena struktur dibentuk dari garis gelombang. lingkaran. lengkung dan bulat. Bentuk-bentuk yang termasuk bentuk air adalah kurva atau lengkung. golom [ ... ]

Other Articles

Newsletter

Daftarkan email anda untuk mendapatkan update terkini dan artikel penting dari situs kami. Alamat email hanya digunakan untuk pengiriman newsletter saja.

Nama:
E-mail: