Dikatakan orang yang beruntung adalah mampu mencapai keseimbangan antara sifat Yin dan Yang. Di dalam konsep rezeki, semakin baik atau semakin banyak Chi yang mengalir di dalam tubuh maka semakin bersatulah tubuh dengan konsep materi dan semakin kayalah seseorang. Apabila Chi sudah melimpah di dalam tubuh maka, Chi tersebut dipakai untuk membersihkan organ tubuh spiritual yang membawa peningkatan rezeki, yaitu yang disebut dengan cakra. Cakra yang bertanggung jawab terhadap kekayaan adalah cakra dasar yang terletak di ujung tulang ekor.

Kemudian secara singkat dapat dijelaskan bahwa manusia memiliki 40 kadar tubuh di dalam tubuhnya, di mana 40 kadar tubuh ini tak lain adalah kimia dasar. Semakin murni sifat kimia dasar tersebut maka semakin bersihlah cakra-cakra di dalam tubuh seseorang. Untuk mencapai bersihnya cakra biasanya orang melakukan meditasi, yoga dan menjadi vegetarian. Meditasi dan yoga adalah untuk mengundang lebih banyak Chi masuk ke dalam tubuh. Vegetarian dalam konteks ini adalah untuk membantu mengirit penggunaan Chi yang telah ada di dalam tubuh, sebab kegunaan Chi adalah untuk membantu proses metabolisme, yaitu dalam merubah makanan dan minuman menjadi nutrisi. Bangsa daging dari hewan kaki 4 cenderung lebih memboroskan Chi. Bangsa unggas dan ikan daging merah jauh lebih sedikit memerlukan Chi dalam proses metabolisme. Sementara ikan daging putih yang paling sedikit memboroskan Chi.

 Makanan dan buah-buahan hoki

Sayur mayur dan buah-buahan tentunya yang paling sedikit memboroskan pemakaian Chi. Dari konsep ini banyak orang melakukan gaya hidup vegetarian. Tetapi ada buah dan sayuran yang kurang membawa manfaat dalam tujuan vegetarian jenis ini yaitu: Durian, mangga weni dan bangsa buah yang baunya menyengat. Juga terlalu manis dan masam. Dari jenis umbi-umbian diantaranya yang paling dihindari adalah: Bawang merah, bawang putih, dan talas, mereka ini dikatakan terlalu Yang dan Terlalu Yin. Misalnya seperti sakit flu dikatakan terlalu Yin sehingga perlu Chi Yang agar lebih cepat sembuh. Misalnya meletakkan bawang merah yang dikupas kulit luarnya dan pajang di meja kerja akan mempercepat penyembuhan flu.

Berikut di antaranya makanan dan buah-buahan yang bermanfaat dan kerap dipakai dalam perayaan-perayaan feng shui. Beberapa di antaranya hanyalah dipercayai sebagai simbolisasi dari kepercayaan dan tradisi. Silakan mengkomsumsi sepanjang tahun ini sebagai aktivasi untuk meningkiatkan hoki Anda.

Makanan

  • Makanan berlapis emas, adalah yang paling tinggi nilainya untuk meningkatkan kemurnian kadar tubuh.
  • Ayam adalah lambang kebersamaan dan bersifat Yin.
  • Bebek, adalah lambang kebersamaan dan bersifat Yang.
  • Bangsa Ikan diyakini bisa memberi rezeki dan keberuntungan terus-menerus dan di Indonesia khususnya Ikan Bandeng yang kerap disajikan dalam perayaan-perayaan. Ikan juga dikenal tidak merasakan sakit sehingga bisa sebagai penyeimbang Yin dan Yang.
  • Sup sarang burung walet lambang panjang umur dan awet muda.
  • Belut, khususnya ekor belut adalah lambang kekuatan dan kejantanan pria.
  • Lumpia, memiliki makna harapan akan kemakmuran dan kekayaan, karena bentuk lumpia yang menyerupai emas batangan.
  • Pangsit, semakin banyak pangsit yang Anda santap selama perayaan berlangsung, semakin banyak pula limpahan rezeki yang akan Anda dapatkan di Tahun Baru nanti.
  • Mi, menjadi makanan lambang panjang umur, kebahagiaan, serta limpahan rezeki tanpa putus, serta lambang melepaskan diri dari keruwetan hidup.
  • Brokoli, memiliki makna kebahagiaan dan kesehatan.
  • Terong, memanifestasikan sesuatu menjadi luar biasa.
  • Labu, maknanya bisa akan mendapat panen, hasil, melimpah. Bahkan kalau memimpikan labu dianggap akan mendapat rezeki yang melimpah.
  • Taoge, melambangkan semuanya berjalan lancar.
  • Kubis putih, memanifestasikan kemurnian, kejujuran. Adalah disajikan bagi perawan atau jejaka yang ingin mendapatkan jodoh yang baik.
  • Seledri, memiliki arti rajin, tekun, dan ulet.
  • Sawi Hijau, memanifestasikan sebagai simbol kekayaan, memiliki rencana atau siasat jitu.
  • Sawi Putih, artinya memiliki pikiran jernih dan bersih, bebas dari sakit pikiran.
  • Kembang Tahu, simbol kekayaan dan bebas dari urusan-urusan yang berbau pengadilan.
  • Daun Ketumbar, adalah simbol hubungan atau persatuan.
  • Selada,artinya hidup dengan penuh semangat.
  • Lobak, lambang dari keberuntungan dalam bisnis.
  • Daun Son, lambang bisa berhitung teliti.
  • Umbi Lokio, yang berarti cerdas, memiliki kemampuan dan kesehatan jantung.
  • Daun Bawang Kucai simbol kelanggengan atau keabadian.


Buah-buahan

  • Nanas, lambang mencapai sukses.
  • Anggur lambang kelimpahan dan kemakmuran.
  • Jeruk Mandarin, simbol keberuntungan finansial atau bisnis.
  • Jeruk kuning, kesuksesan.
  • Pir, yang sakit agar sembuh atau mencapai kesehatan yang baik.
  • Melon, lambang uang.
  • Pepaya, mencapai kesehatan yang baik.
  • Semangka, simbol dari uang.
  • Apel, simbol harmoni dan perdamaian.
  • Pisang, kesatuan dan harmoni.
  • Buah Delima, untuk kesuburan bagi pasangan yang ingin memiliki anak.
  • Bengkuang lambang ketenangan sebagai jembatan dari semua rasa.
  • Buah-buahan yang masam seperti Jeruk Lemon adalah lambang membuang sial.

 Kudapan

  • Kue Keranjang, yaitu harapan mendapatkan keberuntungan dalam pekerjaan, dan mendapat pelanggan baru.
  • Kue Mangkok rezeki baru yang berlimpah dan tanpa terputus sepanjang tahun.
  • Berbagai manisan dan madu, lambang ketenangan dan semangat.
  • Kacang Tanah, adalah melambangkan panjang umur, dan sebagai tanda pertemanan.

Silakan berkunjung ke Toko resmi indofengshui.com di Galeri KBCBali yang menyediakan simbol-simbol feng shui dan juga produk spiritual.
Kunjungi toko online di www.wariga.com/toko

Galeri kbcbali.com menyediakan berbagai simbol Feng Shui, Spiritual dan berbagai perhiasan.

Sejarah VASTU SASTRA dan FENG SHUI
Sejarah VASTU SASTRA dan FENG SHUI

Vastu sastra adalah awal sejarah dari semua ilmu tata letak, yaitu adalah bagian dari kitab suci Weda, lalu dikembangkan sesuai dengan tempat, aturan dan budayanya masing-masing. Contoh memilih tempat suci berdasarkan beberapa ketentuan yang terdapat [ ... ]

MENYAMBUT DEWA REZEKI 22 JANUARI 2023
MENYAMBUT DEWA REZEKI 22 JANUARI 2023

DEAR MEMBER INDO FENG SHUI, Pusat sektor membawa membawa rezeki dan kejatuhan. TERIMAKASIH, MASTER Perhatikan pusat sektor bisa mebawa kekayaan juga membawa kerusakan. Silakan cek bahayanya...

Spiritual Feng Shui, Tuah Rezeki Pohon Bilwa atau ...
Spiritual Feng Shui, Tuah Rezeki Pohon Bilwa atau Pohon Majapahit. Hati-hati Bahayanya Bisa Bikin Miskin Selamanya

Alkisah Raja Vasuman, Raja Negeri Videhas di kudeta. Setelah kehilangan kerajaannya Ia melarikan diri ke hutan, dan beristirahat di suatu pondok seorang petapa yaitu Resi Pulastya yang terkenal dengan pemikiran-pemikirannya. Saling berceritalah merek [ ... ]

Ramalan Shio Naga 2019
Ramalan Shio Naga 2019

Shio Naga secara hubungan dengan Babi, walau sifat hubungan pada posisi diagonal dan bertolak belakang, namun pada tahun ini ia mendapat suplai chi atau energi yang luar biasa dari shio Babi dan akan mendorong Naga terus menerus. Keberhasilan Naga ak [ ... ]

Other Articles

Newsletter

Daftarkan email anda untuk mendapatkan update terkini dan artikel penting dari situs kami. Alamat email hanya digunakan untuk pengiriman newsletter saja.

Nama:
E-mail: